Kegiatan

Kerahkan Pemuda – Pemudi, Upaya Pemeliharaan Lapangan Sepak Bola Desa Sumbertlaseh

Bojonegoro – Pembangunan lapangan sepak bola pada program peningkatan infrastruktur publik di desa sumbertlaseh telah mencapai akhir pengerjaan. Atas dasar tersebut, dilakukannya musyawarah pertanggungjawaban dan serah terima program di desa sumbertlaseh selasa pagi (7/11/2023) di balaidesa sumbertlaseh.

Kegiatan musyawarah pertanggungjawaban dan serah terima program bertujuan untuk menyampaikan laporan akhir pelaksanaan pekerjaan fisik yang telah dikerjakan oleh timlak desa Sumbertlaseh berupa fasilitas lapangan sepak bola desa Sumbertlaseh.

Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa yang terlibat diantaranya BPD, Kepala Desa, Perangkat desa, tim pelaksana program, tokoh masyarakat, tim Fospora selaku pendamping program dan tim dari Exxonmobil Cepu Limited (EMCL) selaku pendukung penuh dan inisiator Program.

“Pihak pemerintah desa berterimakasih atas program yang diberikan, harapan kedepannya mampu menambah kelengkapan pada lapangan sepak bola agar menjadi lapangan multifungsi untuk kegiatan masyarakat”, disampaikan Shofilin , kepala Desa Sumbertlaseh.

Senada dengan hal tersebut, Ali mahmud perwakilan dari EMCL juga menyampaikan terkait manfaat program.
“Semoga infrastruktur yang telah dibangun bermanfaat untuk warga sekitar, dan pastinya mampu meningkatkan produktivitas masyarakat”, ujarnya.

Setelah terbangunnya lapangan sepak bola, warga desa berharap bisa diadakannya pengelolaan dan pemeliharaan secara berkala dengan memanfaatkan sumber daya pemuda di desa. (Septi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *